Thursday, February 16, 2012

Trustee Grammy untuk Steve Jobs

Steve Jobs, almarhum pendiri Apple Inc., meraih anugerah Trustee Grammy Awards 2012 dari perhelatan tahunan bergengsi Grammy Award 2012 di Staples Center, Los Angeles, akhir pekan lalu. Jobs dianggap layak menerima penghargaan karena berjasa menciptakan produk dan teknologi untuk mentransformasikan cara orang menikmati musik, TV, film, dan buku sekaligus melalui satu piranti media.

Pengrahaan Trsutee Grammy Awards 2012 diterimakan kepada bos iTunes, Eddy Cue, pada acara Grammy Awards 2012 yang dihadiri banyak selebriti dunia.
Cue sendiri saat ini memegang jabatan anyar sebagai Senior Vice President for Internet Software and Services Apple Inc.

Di mata Eddy, Steve Jobs adalah sosok visioner, juga mentor, sekaligus sahabat dekat. "Saya memiliki kebanggan besar bekerja bersamanya selama 15 tahun terakhir," kenang Eddy Cue saat menerima penghargaan untuk Steve Jobs mewakili kelurga almarhum.

Jobs, lanjut Eddy, juga adalah sosok yang sangat mencintai musik. "Dia pernah berujar kepada kami, musik bisa membentuk hidup. Semua yang mengenal Steve tahu, dia sangat terpengaruh pada musisi seperti Bob Dylan dan The Beatles," jelas Eddy.

Tentang peluncuran pemutar musik digital iPod pada 2001, Eddy menceritakan, Jobs menciptakan piranti tersebut karena dirinya mencintai musik, dan selalu menyenangkan jika bisa melakukan hal-hal yang kita sukai. Tak heran jika Jobs berhasil membuktikan keyakinannya sebelum peluncuran bahwa iPod akan disukai masyarakat dan paling laku di AS.

0 comments:

Post a Comment