Entah memakai nomor asli atau palsu, sebuah Hummer kedapatan memakai
pelat mobil TNI. Mobil mewah berharga miliaran rupiah yang hanya
dimiliki segelintir orang di Indonesia itu memakai pelat TNI bernomor
1499-00.
"Saya melihat di sekitar kawasan Harmoni," kata Arif, pembaca detikcom, Rabu (30/5/2012) yang tak lupa mengabadikan mobil itu.
Arief melihat Hummer itu berseliweran di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat, 8 Mei lalu. Hummer itu bercat abu-abu. Dia mengaku cukup heran ada mobil mewah dengan pelat TNI. Mobil itu berkaca gelap dan tidak ada pengawalan saat mobil melintas.
"Pengemudinya tidak kelihatan," terang Arief yang bekerja di sebuah perusahaan migas di Slipi, Jakbar, ini.
Arief mengambil foto Hummer itu dari kendaraannya dengan telepon selulernya.
Sebelumnya, bila mengutip perkataan Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, diduga pelat itu digunakan kuat palsu. Karena jenis mobil itu bukan standar mobil dinas yang digunakan TNI.
"Kita mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menggunakan nomor-nomor yang tidak seharusnya digunakan di mobil pribadi," kata Agus usai acara Hari Pasukan Perdamaian Dunia atau Peacekeeper's Day Ke-64 di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI, Sentul, Bogor, Jawa Barat.
"Saya melihat di sekitar kawasan Harmoni," kata Arif, pembaca detikcom, Rabu (30/5/2012) yang tak lupa mengabadikan mobil itu.
Arief melihat Hummer itu berseliweran di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat, 8 Mei lalu. Hummer itu bercat abu-abu. Dia mengaku cukup heran ada mobil mewah dengan pelat TNI. Mobil itu berkaca gelap dan tidak ada pengawalan saat mobil melintas.
"Pengemudinya tidak kelihatan," terang Arief yang bekerja di sebuah perusahaan migas di Slipi, Jakbar, ini.
Arief mengambil foto Hummer itu dari kendaraannya dengan telepon selulernya.
Sebelumnya, bila mengutip perkataan Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, diduga pelat itu digunakan kuat palsu. Karena jenis mobil itu bukan standar mobil dinas yang digunakan TNI.
"Kita mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menggunakan nomor-nomor yang tidak seharusnya digunakan di mobil pribadi," kata Agus usai acara Hari Pasukan Perdamaian Dunia atau Peacekeeper's Day Ke-64 di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI, Sentul, Bogor, Jawa Barat.
0 comments:
Post a Comment